Dalam dunia industri, kebutuhan akan jasa instalasi listrik tidak dapat dihindari. Penggunaan energi listrik dalam berbagai aktivitas produksi membuat suatu industri harus memperhatikan betul pemasangan sekaligus perawatannya agar tidak terjadi konsleting.

Industri sebagai pemacu pertumbuhan ekonomi harus diwujudkan secara maksimal, salah satunya adalah memastikan ketersediaan listrik. Karena digunakan secara terus menerus, maka listrik dijamin keamanannya agar proses produksi tidak terganggu.

Dunia industri sendiri penggunaan beban listrik lebih tinggi sehingga dapat mencapai 3 fasa. Semakin besar skala industrinya, semakin banyak juga fasa yang dibutuhkan. Tidak heran apabila bisa mencapai hitungan Kva.

Selain itu penggunaannya dirangkai dalam kapasitor agar dapat merubah sifat daya dari induksi menjadi resistensi. Hal ini bertujuan agar industri tersebut mampu menghemat pengeluaran daya meskipun digunakan secara terus-menerus.

 

Pentingnya Dukungan Jasa Instalasi Listrik untuk Kebutuhan Industri

Penyediaan kebutuhan daya oleh jasa instalasi listrik merupakan salah satu faktor penentu kesiapan infrastruktur dalam dunia industri. Apabila tidak terdapat jaminan listrik, maka aktivitas di dalamnya akan terganggu.

Adanya dukungan instalasi elektrik semacam ini mampu mendukung pertumbuhan ekonomi perusahaan industri itu sendiri. Sehingga berdampak pada terdorongnya investasi sekaligus pemerataan industri melalui penciptaan lapangan pekerjaan.

Rancangan instalasi listrik khusus industri dimulai dari melihat detail lokasinya. Kemudian dilanjutkan dengan penggambaran denah untuk membantu memberikan gambaran distribusi listrik ke setiap ruangan di pabrik.

Komponen instalasi listrik meliputi apa saja? Terdapat KWH meter, sakelar, kotak kontak, PHB, fiting, kabel penghantar, kotak sambung, lasdop, elbow, serta pengaman listrik. Semuanya berperan penting untuk instalasi listrik suatu bangunan.

Instalatir akan menempatkan PHB sebagai alat penghubung di lokasi yang mudah dijangkau. Mengingat peralatan listrik juga perlu perawatan secara berkala sehingga jika ada gangguan bisa segera dibetulkan dan tidak menyulitkan teknisi.

Selanjutnya, instalatir akan menentukan titik-titik penempatan lampu beserta sakelarnya. Penerangan sudah pasti sangat diperlukan untuk melancarkan kegiatan industri pabrik. Kemudian dilanjutkan dengan penempatan layout contact boc sebagai sumber listriknya.

 

Hal-hal yang Harus Dilakukan Sebelum Instalasi Listrik

Baik rumah tempat tinggal maupun gedung-gedung besar harus tetap menyiapkan dengan matang proses instalasi listriknya. Berikut adalah hal-hal yang perlu dilakukan oleh jasa instalasi listrik.

1. Menghitung Ukuran Bangunan dan Daya Listriknya

Menghitung ukuran bangunan berguna untuk mengetahui kebutuhan panjang kabel jalur utama. Sementara jumlah ruangan berguna untuk menentukan jumlah kebutuhan lampu juga sakelar. Selanjutnya hitung daya listrik yang dibutuhkan untuk menentukan MCB-nya.

2. Menyiapkan Kebutuhan Material Pendukung

Proses pemasangan instalasi listrik membutuhkan material pendukung seperti boks MCB, ELCB, stop kontak, kabel, lampu, isolasi, sakelar tunggal, sakelar ganda, pipa PVC, kotak sambungan, dan beberapa peralatan tambahan lainnya sesuai keperluan.

3. Pemasangan Bahan Instalasi Listrik

Selanjutnya jasa instalasi listrik akan melakukan pemasangan bahan dengan menerapkan langkah-langkah berikut:

  • Pembuatan lubang sakelar dan stop kontak.
  • Pembuatan jalur kabel dan pipa.
  • Pemasangan boks MCB dan ELCB ke jalur utama.

4. Pemasangan Kabel Instalasi ke Sakelar dan Stop Kontak

Tahap ini merupakan proses pemasangan boks MCB dan ELCB dengan cara memasang kabel di jalur-jalur instalasi. Kabel tersebut adalah kabel phase (merah), kabel netral (biru), kabel arde (kuning bergaris hijau).

5. Penyambungan Kabel pada MCB, Sakelar, Stop Kontak

Selanjutnya jasa instalasi listrik akan menyambungkannya ke baut terminal di MCB, ELCB, sakelar, stop kontak. Kemudian dilanjutkan dengan penutupan jalur kabel lalu menyambungkan kabel dari sumber listrik ke KWH Meter.

6. Membagi Listrik ke dalam Beberapa Kelompok

Pembagian instalasi ke beberapa kelompok didasarkan pada fungsi dari bangunan yang bersangkutan. Misalnya jalur untuk ruang pendingin, jalur pompa air, jalur stop kontak, jalur penerangan, dan sebagainya sesuai kebutuhan.

7. Grounding Panel Listrik

Grounding (pembumian) panel listrik merupakan proses instalasi listrik dengan teknik ditanam dalam tanah. Jika daya tiba-tiba membesar karena adanya petir, maka grounding (ELCB) membantu menjaga perangkat listrik supaya tetap aman.

Baca juga : Jasa Instalasi Listrik Perusahaan Terbaik Jakarta

 

Tips Memilih Jasa Instalasi Listrik untuk Kebutuhan Industri

supplier & jasa instalasi panel listrik terpercaya

Setelah memahami pentingnya instalasi listrik yang aman untuk kebutuhan industri, kini Anda mengetahui bahwa pekerjaan ini tidak bisa dilakukan oleh orang sembarangan. Gunakanlah layanan instalasi listrik dengan teknisi profesional dan bersertifikat.

Sebab mereka lebih memahami seluk beluk tentang kelistrikan. Saat ini sudah banyak penyedia jasa instalatir elektrikal yang dapat ditemukan. Namun untuk mendapatkan yang jasa instalasi listrik terpercaya, Anda dapat menyortirnya dengan tips berikut.

1. Safety First

Keselamatan dan keamanan adalah faktor utama yang harus diperhatikan dalam memilih instalatir listrik terpercaya. Mulai dari pengerjaan sesuai standar, menggunakan pakaian keselamatan seperti sarung tangan khusus, safety helm, safety shoes.

2. Dikerjakan oleh Teknisi Bersertifikat dan Berpengalaman

Sudah sepatutnya instalasi listrik industri mempekerjakan teknisi bersertifikat dan berpengalaman di bidangnya. Seperti Mikmar Gracindo yang mempekerjakan insinyur bersertifikat keahlian sangat baik di bidangnya ditambah pengalaman bertahun-tahun sehingga hasilnya dijamin aman.

3. Menggunakan Material dengan Lisensi SNI

Kebutuhan akan material pendukung dalam proses instalasi listrik harus dijamin keamanannya. Pastikan penyedia jasa pemasangan instalasi listrik yang Anda pilih menggunakan material berkualitas serta memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI).

4. Melayani Secara Profesional

Jasa instalasi listrik terpercaya sudah pasti mengerjakan kebutuhan secara profesional. Proses pengerjaan diselesaikan tepat waktu. Seluruh pengujian hingga inspeksi harus memberikan hasil terbaik guna kelancaran proyek industri Anda.

Anda dapat memilih penyedia jasa instalatir yang merupakan anggota dari Asosiasi Kontraktor Listrik dan Mekanikal Indonesia (AKLI) seperti PT. Mikmar Gracindo. Hasil yang diberikan dalam kondisi baik dan beroperasi dengan aman.

5. Menawarkan Harga Sesuai Kualifikasi

Tidak dapat dipungkiri bahwa tarif biaya juga harus turut dipertimbangkan saat menggunakan jasa instalatir listrik. Hal ini bertujuan agar dapat memanajemen budget pengeluaran untuk konstruksi pabrik industri.

Ada jasa yang menawarkan tarif murah hingga sangat tinggi yang tentunya sesuai dengan standar. Terlepas dari itu, pertimbangkan dahulu bagaimana hasil akhirnya karena harga tentunya akan mengikuti kualitasnya.

 

Rekomendasi Jasa Instalasi Listrik untuk Kebutuhan Industri Jakarta

Mikmar Gracindo Logo

Salah satu perusahaan penyedia jasa instalasi listrik Jakarta adalah PT. Mikmar Gracindo. Produk-produk yang kami sediakan antara lain Panel Tegangan Rendah, Panel Tegangan Menengah, Trafo, layanan instansi, pengujian, dan komisioning.

Mikmar Gracindo telah berdiri sejak tahun 2011 sehingga dipercaya menjadi supplier, distributor, dan jasa pemasangan instalasi listrik multi sektor: perusahaan manufaktur, proyek pemerintah, rumah sakit, developer perumahan juga real estate.

Selain mutu kerja yang profesional, kami menjamin produk ready stock berkualitas tinggi. Proses pesanan dan pengiriman cepat, terdapat layanan khusus sekaligus tim dukungan dengan harga mampu bersaing di pasaran.

Melalui pengalaman dan keahlian yang telah kami kantongi, PT. Mikmar Gracindo kini tersebar di berbagai lokasi selain Jakarta. Kami melayani di daerah Sumatera, Sulawesi, Jawa, Kalimantan, Timor Tenggara, Bali, hingga Papua.

Jangan ragu untuk menghubungi kami jika ada pertanyaan atau ingin konsultasi lebih lanjut melalui WhatsApp. Jadikan Mikmar Gracindo sebagai jasa instalasi listrik berpengalaman dan terpercaya.

 

Mikmar Gracindo menyedikan layanan Panel Listrik Schneder, Low Voltage (LV) Panel, Medium Voltage (MV) Panel, Trafo Step Up, Trafo Step Down, Genset Control Panel, Lighting Panel dan panel listrik lainnya dapat menghubungi Mikmar Gracindo.

Baca juga : Jasa Instalasi Panel Listrik untuk Kantor